Pesta Seni Budaya dan Kuliner di Festival Tegal Masa Lampau

festival Tegal Masa Lampau 2016

Kapan terakhir kali makan makanan tradisional khas Tegal seperti rujak teplak, kapur, alu-alu, gemblong, dsb? Kalau sudah lama sekali, kini waktunya bernostalgia kembali di acara Pesta Seni Budaya dan Kuliner, Festival Tegal Masa Lampau yang hanya diselenggarakan sehari pada tanggal 23 April 2019 atau hari Sabtu besok.

Acara yang rencananya diselenggarakan di depan gedung DPRD Kota Tegal atau Balaikota Lama ini tak hanya menghadirkan kuliner tradisional saja, namun juga ada pentas seni seperti teater, lincak perkusi, barongsai, balo-balo, tari tradisional, keroncong,  dan ada pula festival dolanan anak. Jadi bisa dibayangkan keseruan acaranya yang digeber dari jam 08:00-23:00. Jadi, agar tak tak kehabisan jajanan tradisionalnya, disarankan untuk datang awal dan melihat langsung pembukaan acara ini yang akan dibuka oleh Walikota Tegal, Bunda Sitha.

Menurut Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) Kota Tegal, R. Supriyanta melalui Kepala Bidang Kebudayaan, Kasnudi, seperti yang dilansir di Radar Tegal menjelaskan, pesta seni, budaya, dan kuliner melalui festival Tegal masa lampau dilaksanakan untuk melestarikan tradisi, kebudayaan, sekaligus kearifan lokal di Kota Tegal.

Foto sampul: Yola.

 

Related posts

Leave a Comment