Kemarin sore (6/11), menjadi awal gelaran event musik yang mendatangkan artis ibukota. Good Day dalam acara Good Day Undian Jitu memboyong Hyndia dan Fourtwnty untuk menggebrak kota Tegal dengan tembang-tembang hitsnya di area parkir Rita Supermall Tegal. Tak hanya itu, sebelumnya acara utama dimulai, ada juga lomba-lomba seperti Vlog Competition, E-Sport Game Mobile Legend dan PUBG, dan ada juga pengundian hadiah Good Day.
Dalam gelaran ini, ada juga food truck juga yang siap mengisi perut saat keroncongan. Apalagi yang sedari sore menunggu guest star perform.
Hyndia perfom disusul kemudian Fourtwnty dengan lagu Realita sebagai pembuka penampilan mereka. Penonton yang hadir langsung ikut menyanyikan lagu-lagu tersebut, tercatat ada sekitar 9 lagu yang di bawakan dengan lagu penutup Fana Merah Jambu.
Absen yuk yang semalam ikut nonton Good Day Undian Jitu.